Itu adalah kalimat yang muncul dari Yoris Sebastian.
Seorang GM yang sukses mengangkat Hard Rock Cafe.
Orang hanya mengenal prestasinya I Like Monday, padahal banyak yang udah dia lakukan.
Salah satunya adalah jadi GM Hard Rock Cafe pada umur 26.
26!
Orang macam apa yang udah bisa dipercaya megang perusahaan pada umur segitu?
Entah mengapa, beberapa hari ini gue bertemu dia terus .
Terakhir kemarin di Aksara dia mengucapkan kalimat sederhana tadi
“Kalau mau mancing Paus jangan pake Cacing”
Kami lagi ngobrol tentang pemodalan utk berbisnis.
Kemudian dia cerita tetang pengalamannya ikutan seminarnya Robert Kiyosaki.
Koyisaki bilang: Kalau dunia berhenti dan semua orang di seluruh dunia dibagi rata uang dengan jumlah yang sama, dan dunia di start lagi, maka 5 tahun kemudian tetap akan muncul orang orang kaya dan orang orang miskin.
Ini muncul ketika kami lagi ngobrol soal Kecerdasan Finansial .
Emang enak ketemu orang pinter.
Ngobrol sama orang pinter suka bikin kita ketularan pinter.
hehehehe