Pernah liat iklan ini?
Harusnya sih udah ya, terutama kalau langganan kompas.
🙂
Gue bukan mau bantuin Mentari promosi (walaupun gue akui tulisan ini terasa seperti soft sell)
Gue lagi mau cerita kisah dibalik iklan ini…
Pemotretan ini, terpaksa dilakukan malam malam.
Keadaan membuat produksi iklan ini harus cepat, maka terpaksa satu hari gue harus pemotretan walaupun sebelumnya
habis shooting rekaman Boombastis yg tayang di RCTI senin-jumat jam 1 siang (nah kalau ini hard sell 🙂 )
Shooting Boombastis sumpah lebih capek daripada yang lo liat di TV.
Melibatkan kegiatan mengatur peserta yang susah diatur, berteriak, joged ga jelas, ketawa ketawa, kehajar sejenis tutup panci
kemudian lebih banyak joged lagi…
Maka bisa kebayang kalau gue shooting dari jam 11 – 20 tubuh gue pasti tidak dalam kondisi fit.
But i hafta work.
Ketika gue sampai ke studio pemotretan adalah sekitar jam 21. Gue dikasi liat konsepnya seperti apa biar ada bayangan..
Lalu gue diberi arahan “Pokoknya gaya lo ngehe. Playboy abis. Gaya orang PD yang pamer kecupannya”
Mulailah gue pemotretan dengan pose yang berubah ubah entah brapa ratus kali dengan gaya yg sama “Ngehe”
Now imagine this, you’re in my shoe, you’re tired as hell but you have to go through photoshoot, CLOSE UP!
Sambil terus dihajar lampu blitz dan dihajar kalimat “Oke lagi, yak lagi, oke teruss, yak lagi, yak lagi, iya yak, okeh yak,
dikit lagi yak, satu lagi yak, sekarang ngadep sana yak, dagu naik dikit yak, dst gue berpikir.. kok kayaknya feelnya ga
dapet dapet ya?
Mulailah gue bernyanyi untuk menghibur diri…
LAgu yang sekonyong konyong keluar dari mulut gue adalah “Come Fly With Me” Frank Sinatra.
It was 2 AM in the morning and i was trying to lift my mood.
Kemudian, mungkin mendengar nyanyian gue, seseorang, entah siapa gue lupa, mainin lagu lagu swing Sinatra dari macbooknya yang
disambungkan ke active speaker.
Membahana lah, suara Ol Blue Eyes, Frank Sinatra.
Mendengar suaranya, gue merasa dapat semangat playboynya.
I think, Frank Sinatra is the greatest player of all time.
Check out his lyrics (actually not his, he never write songs but he did popularize it)
“Come fly with me, lets float down to peru
In lama land, theres a one man band
And hell toot his flute for you
Come fly with me, lets take off in the blue”
-Come Fly With Me-
“Ive tried so not to give in
Ive said to myself this affair never will go so well
But why should I try to resist, when baby will I know than well
That Ive got you under my skin”
-I’ve got you under my skin-
“Cause with you, pretty baby, standing by my side,
I couldn’t be a failure even if I tried,
Cause you make me Mr. Success.”
-Mr. Success-
“You make me feel so young
You make me feel like spring has sprung
Every time I see you grin
Im such a happy individual”
-You make me feel so young”
Hasilnya?
Ya inilah dia…
I got more stories on Frank Sinatra.
Ada yang mau?
Kalau mau gue posting khusus tentang Frank Sinatra dan hidupnya yang ternyata gelap…